Pages

Kamis, 14 Februari 2013

tips mengatasi orang marah

Dalam kehidupan sehari-hari, baik dalam pergaulan maupun dalam dunia kerja, mungkin kita akan berhadapan dengan orang yang marah-marah.
Ada tips yang diajarkan oleh orang tua saya yang sudah sering dipraktekkan dalam tugas serta pergaulan. Alhamdulillah selalu berhasil.
Pertama kita harus mengetahui penyebab kemarahannya. Secara umum ada dua penyebab ;
1. Karena kesalahan kita,
2. Karena salah paham (miskomunikasi)
Kemudian kita harus paham hal-hal berikut ;
- Berpikir positif, yaitu dengan menyadari dan meyakini pada dasarnya semua orang itu baik. Tidak ada orang yang ingin selalu marah.
- Bahwa pada saat marah sebenarnya orang tersebut tidak merasa nyaman dengan perasaannya.
- Jangan menghadapi orang marah jika orang tersebut dalam keadaan mabuk karena alkohol atau yang lainnya. Sebab orang yang mabuk tidak sadar dengan apa yang diucapkannya. Jika menghadapi kondisi ini sebaiknya dihindari. Atur pertemuan jika orang tersebut dalam kondisi normal kembali.
Langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menghadapi si pemarah.
1. Tawarkan kepadanya siapa yang lebih dahulu harus memulai menjelaskan atau berbicara. Sebisa mungkin diusahakan agar kita mendapat kesempatan pertama.
2. Jika kondisinya orang tersebut sudah marah terlebih dulu, dengarkan saja dan jangan disela. Menyela pembicaraan orang marah justru akan menambah emosi orang tersebut. Karena akan terkesan melawan atau membantah. Biarkan dia marah hingga selesai. Jika terlihat sudah lelah atau kehabisan kata-kata dan terlihat agak tenang. Tanyakan sekali lagi apakah sudah selesai atau apakah kita bisa menjelaskan permasalahan yang sebenarnya. Jika ia marahnya masih berlanjut, tetap tenang dan terus mendengarkan. Pada waktunya akan ada kesempatan buat kita untuk berbicara.
3. Jika mendapat kesempatan untuk berbicara, mulai dengan kalimat permintaan maaf. Pilih kalimat permintaan maaf seperti;
“Sebelumnya saya minta maaf karena perbuatan (kesalahan) saya…”
“Sebelumnya saya minta maaf karena telah membuat Anda marah…”
“Sebelumnya saya meminta maaf karena membuat anda tidak nyaman…. “
4. Setelah permintaan maaf tersebut, kita langsung berbicara ke inti permasalahan yang membuat dia marah. Sebelumnya kita harus tahu dahulu apa sebab kemarahannya. Jika karena kesalahan kita gunakan kalimat pembuka seperti ;
“Boleh saya menjelaskan duduk perkaranya…”
5. Tetap tenang dan usahakan tersenyum. Hal ini biasanya akan membuat lawan bicara menjadi ikut tenang. Jika lawan bicara sudah terlihat tenang dan rileks, biasanya pesan dan penjelasan kita akan mudah diterimanya. Ketenangan kita menghadapi sebuah pertengkaran akan membuat lawan bicara akan berpikir bahwa kita ‘ada apa-apanya’. Biasanya akan timbul pertanyaan dalam hati, kenapa dia tidak takut ? Jangan-jangan ?
Ini permainan psikologis yang sering saya alami. Prinsip dasarnya jangan takut sama manusia. Apalagi takut sama ghaib. Sederhana tapi mungkin agak susah menerapkannya. Tapi ini tipsnya, coba bersikap tenang.
6. Usahakan pembicaraan dilakukan sambil duduk. Jika lawan bicara kita dalam posisi berdiri, ajaklah dia untuk duduk terlebih dahulu. Ini termasuk penting karena dalam posisi duduk tidak ada posisi mengancam. Mengajaknya untuk duduk saja akan memberi kesan bahwa kita tidak berniat untuk menyerangnya. Posisi berdiri menyamping, akan terkesan kita siap menerima serangan dan melakukan serangan balik. Posisi berhadapan sejajar, akan terkesan kita siap menerima serangan dan menantangnya. Intinya, berdiri sangat tidak dianjurkan jika menghadapi orang yang marah.
7. Jika kondisinya kita diminta sebagai penengah dalam sebuah pertengkaran, jangan menjustifikasi atau menghakimi salah satu pihak. Tidak mencari siapa yang salah dan siapa yang benar. Pembicaraan harus di awali dengan kalimat bahwa keduanya datang dengan niat ingin berdamai dan menyelesaikan masalah. Sebagai penengah, jangan meminta keduanya untuk menceritakan kronologisnya. Menceritakan kembali masalahnya malah akan membuatnya kembali emosi dan merasa paling benar.
Kalimat untuk kondisi ini misalnya.
“Terimakasih sudah meminta saya sebagai penengah. Saya tidak mencari siapa yang salah dan siapa yang benar. Kalian berdua datang saja sudah menunjukkan itikad baik bahwa kalian ingin berdamai. Tidak ingin bertengkar dan ingin menyelesaikan masalahnya secara kekeluargaan”
Jika salah satu pihak masih merasa paling benar dan mencari kesalahan lawannya, maka katakan bahwa kita bukanlah hakim. Penyelesaian yang akan dilakukan berdasarkan itikad baik, saling menjaga hubungan baik dan persaudaraan. Apabila ingin mencari kebenaran, prosesnya harus melalui jalur hukum. Sambil kita katakan, menempuh jalur hukum biayanya mahal, prosesnya rumit dan berbelit, menyita waktu dan tenaga, bahkan bisa jadi malah akan merugikan. Hal tersebut disampaikan untuk mencegah penanganan melalui jalur hukum. Bahwa penyelesaian secara kekeluargaan harus lebih diutamakan. Dengan penjelasan demikian biasanya pihak yang ngotot akan berpikir kembali dan akhirnya kembali tenang.
8. Setelah masalahnya selesai jabatlah tangannya. Jabatan harus dengan tulus agar tidak ada perasaan dendam dikemudian hari.
Demikian tips mengatasi orang memiliki sifat pemarah atau mereka yang marah-marah. Nasehat orang tua, “Orang sabar ya sabar. Sampai kapanpun sabar. Jangan bilang kesabaran habis, ada batasnya, lalu kemudian emosi. Itulah contoh gambaran orang yang tidak sabar”.

Rabu, 06 Februari 2013

membaca karakter orang dari nama

Watak dan Karakter Berdasarkan Nama
Nama kamu dimulai dengan huruf A
Kamu tidak terlalu romantis, tapi kamu tertarik dalam bertindak. Artinya bisnis. Bagi kamu, apa yang kamu lihat adalah apa yang kamu dapat. Kamu tidak memiliki kesabaran untuk mengkritik dan tidak dapat diganggu dengan orang yang mencoba terlihat lemah, manis dan menggoda. Kamu adalah orang yang ada di baris terdepan.
Kamu sering tidak mendapat petunjuk dan kamu tidak pernah memberikan petunjuk. Bentuk fisik pasangan sangat penting buat kamu. Kamu melihat proses pengejaran dan 'berburu' sebagai proses yang menarik. Kamu berhasrat, dan menjadi lebih berpetualang daripada kelihatannya, namun, kamu tidak mengiklankan diri sedemikian rupa.
Kebutuhan fisik kamu adalah hal yang terpenting. Kamu cenderung menjadi egois dan tidak emosional. Kamu dan kebutuhan kamu adalah yang terpenting. Yang lain dan perasaan mereka nomor dua. Pilihan kamu tidak terlalu bagus dan sering membawa kamu ke dalam masalah.
Nama kamu dimulai dengan huruf B
Kamu menyerah dalam berbagai hal sensual. Kamu menikmati suasana romantis dan menghanyutkan. Kamu sangat senang menerima hadiah sebagai ekspresi dari pasangan kamu. Kamu ingin di manjakan dan kamu tahu bagaimana memanjakan pasangan kamu.
Kamu merahasiakan ekspresi, terutama dalam hal percintaan. Kamu akan menunda semua sampai kondisi sesuai dengan kriteria kamu. Kamu dapat mengontrol nafsu makan dan perasaan. Kamu membutuhkan sensasi baru dan pengalaman. Kamu sangat ingin bereksperimen.
Nama kamu dimulai dengan huruf C
Kamu adalah individu yang sosial, dan sangat penting untuk kamu memiliki hubungan. Kamu membutuhkan kedekatan dan kebersamaan.
Kamu ingin objek dari pasangan kamu secara sosial dapat diterima dan berpenampilan menarik. Kamu melihat pasangan kamu sebagai teman dan sahabat. Kamu sangat sensual, membutuhkan seseorang untuk menghargai dan selalu memujua kamu. Ketika ini tidak dapat diraih, kamu memiliki kemampuan untuk menunda semua perasaan cinta sampai kamu puas.
Nama kamu dimulai dengan huruf D
Begitu kamu sampai menginginkan seseorang, kamu akan maju dengan gempita dalam mengejarnya. Kamu tidak mudah menyerah dalam perjalanan. Kamu sangat perhatian dan menjaga. Jika seseorang memiliki masalah, kamu sangat ingin membantu. Kamu sangat berhasrat, setia dan serius dalam keterlibatan, dan terkadang posesif dan pencemburu.
Kamu sangat jelas dan berbakat dan memiliki rasa humor yang baik. Ketika orang melihat mata kamu dalam-dalam, mereka tidak dapat menolak apa yang mereka lihat. Kamu dirangsang oleh sesuatu yang diluar biasa dan eksentrik, memiliki sikap terbuka dan bebas. Kamu cenderung menjadi pencemburu terhadap orang lain dan mudah marah.
Nama kamu dimulai dengan huruf E
Kebutuhan terbesar kamu adalah berbicara. Jika pasangan kamu bukan pendengar yang baik, kamu akan mengalami masalah dalam hubungan tersebut. Seseorang harus secara intelektual merangsang atau kamu tidak akan secara seksual menjadi terangsang. Kamu membutuhkan teman untuk cinta dan persahabatan. Kamu membenci ketidakharmonisan dan gangguan, tapi terkadang kamu menyukai argumen yang baik. Kamu sangat menuntut banyak, karena sangat menyukai tantangan. Namun begitu kamu memberikan cintamu, kamu tidak diragukan lagi kesetiaannya.
Nama kamu dimulai dengan huruf F
Kamu idealistik dan romantis. Kamu mencari pasangan terbaik yang dapat kamu temukan. Kamu sangat setia, memiliki sensual dan berhasrat. Kamu dapat menjadi suka mempertunjukan kecantikan. Kamu dilahirkan untuk menjadi romantis. Kejadian romantis menjadi favorit kamu. Kamu dapat menjadi pecinta yang murah hati.
Nama kamu dimulai dengan huruf G
Kamu pekerja yang baik, mencari kesempurnaan dalam diri kamu dan pasangan. Kamu merespon kepada pasangan yang memiliki intelektual sama atau lebih baik, dan mereka yang dapat meningkatkan status kamu. Kamu sensual dan tahu bagaimana meraih titik tertinggi dari suatu rangsangan. Kamu dapat menjadi sangat aktif, seakan tidak pernah lelah. Tugas dan kewajiban kamu mengambil alih dari segala hal. Kamu dapat mengalami kesulitan memiliki kedekatan terhadap seseorang.
Nama kamu dimulai dengan huruf H
Kamu mencari pasangan yang mampu meningkatkan gairah hidup, kesenangan dan semua yang kamu cari. Kamu akan menjadi sangat murah hati terhadap pasangan apabila kamu mendapatkan komitmen. Kamu sangat kuat dan bakat kamu adalah sebenarnya investasi terhadap partner. Sebelum membuat komitmen, kamu cenderung lebih hati-hati terhadap semua gerakan.
Kamu sangat sensual dan pecinta yang sabar. Kamu perfeksionis, sulit dipuaskan dan kuat dalam kepercayaan sendiri.Orang selalu dapat percaya kapada kamu untuk bertahan dalam krisis. Kamu adalah pemimpi dalam hidup ini.
Nama kamu dimulai dengan huruf I
Kamu memiliki kebutuhan yang besar untuk di cintai dan dihargai. Kamu menikmati kemewahan, sensualitas dan cinta. Kamu mencari kekasih yang tahu apa yang mereka lakukan. Kamu sangat berkeinginan untuk bereksperimen dan mencoab berbagai tipe ekspresi baru.
Kamu mudah bosan dan membutuhkan petualangan dan perubahan. Komitmen yang kamu buat mungkin jarang dipenuhi.
Nama kamu dimulai dengan huruf J
Kamu dipenuhi dengan kekuatan fisik. Jika digunakan untuk hal baik, tidak ada yang dapat menghalangi kamu. Kamu dapat membawa hal romantis dalam pikiran kamu. Kamu juga dapat membawa hubungan jarak jauh dengan mudah. Idealistik dan perlu percaya dalam cinta.
Nama kamu dimulai dengan huruf K
Kamu penuh dengan rahasia dan pemalu. Kamu sexy dan berhasrat, hanya dalam hubungan intim saja bagian alami ini akan muncul. Kamu membawa kehidupan cinta dengan sangat serius dan tidak bermain main. Kamu memiliki kesabaran untuk menunggu orang yang tepat untuk muncul. Kamu suka memberi dan murah hati dan terkadang kurang memperhatikan diri sendiri. Secara alami kamu orang yang baik dan manis, yang menarik banyak orang. Kamu adalah teman yang baik.
Nama kamu dimulai dengan huruf L
Kamu dapat menjadi sangat romantis, memiliki pasangan adalah segalanya bagimu. Kamu bebas dalam mengekspresikan cinta dan berani mengambil kesempatan untuk mencoba pengalaman baru. Kamu perlu merasakan bahwa pasangan kamu secara intelijen menarik, sebaliknya, kamu akan kesulitan untuk menjaga hubungan.
Nama kamu dimulai dengan huruf M
Kamu sangat emosional dan mudah marah. Ketika terlibat dalam hubungan, kamu membuang semua energi ke dalamnya. Tidak ada yang dapat menghentikan kamu. Kamu mengharapkan orang yang sama sama berhasrat dan tekun. Kamu percaya dalam energi yang tidak pernah habis. Kamu senang mengatur pasangan dan sangat imajinatif.
Nama kamu dimulai dengan huruf N
Kamu mungkin terlihat tidak berdosa, tidak terduga dan pemalu, tapi kita tahu bahwa penampilan dapat menipu. Ketika berbicara mengenai cinta, kamu bukanlah pemula. Dengan mudah kamu mendapatkan ide untuk bercinta.
Kamu dapat menjadi kritis terhadap pasangan, mencari kesempurnaan dalam hubungan kamu berdua. Sangat tidak mudah mencari seseorang yang dapat memenuhi standar kamu. Kamu memiliki kesulitan untuk menunjukan emosi. Kamu dapat menjadi egois, berpikir bahwa kamu selalu benar. Menang adalah hasrat utama kamu. Kamu sering melupakan teman dan keluarga.
Nama kamu dimulai dengan huruf O
Kamu sangat tertarik dalam aktivitas yang menarik, namun kamu juga dapat menjadi pemalu terhadap keinginan kamu. Kamu dapat mengubah banyak energi untuk menghasilkan uang. Kamu sangat berhasrat, pecinta yang baik, mengharapkan kualitas yang sama dari pasangan. Cinta adalah masalah serius untuk kamu dan kamu mengharapkan keseriusan. Terkadang hasrat kamu dapat berubah menjadi suatu hal positif, sesuatu yang harus selalu kamu perhatikan.
Nama kamu dimulai dengan huruf P
Kamu sangat sadar terhadap masalah sosial. Kamu tidak akan berpikir melakukan apapun yang dapat menjelekan imej atau reputasi kamu. Penampilan diperhatikan. Kamu membutuhkan pasangan yang berpenampilan baik dan pandai. Anehnya kamu sering melihat pasangan sebagai musuh. Kamu sangat sosial dan sensual.
Nama kamu dimulai dengan huruf Q
Kamu memiliki energi fisik yang luar biasa dan membutuhkan aktivitas rutin. Tidak mudah untuk pasangan mengikuti kamu. Kamu adalah pecinta yang antusias dan cenderung tertarik pada orang karena latar belakang dan penampilan yang eksotis. Kamu membutuhkan banyak romantika, hati, bunga dan percakapan yang selalu menarik untuk dibicarakan.
Nama kamu dimulai dengan huruf R
Kamu adalah individu yang selalu menuntut aksi. Kamu membutuhkan seseorang yang dapat sesuai dengan kamu. Kamu menghargai pikiran yang baik daripada segi fisik meskipun, ketertarikan fisik tetap penting bagi kamu. Kamu mungkin tidak menunjukan perasaan cinta dengan jujur, namun cinta adalah sesuatu yang penting untuk kamu.
Nama kamu dimulai dengan huruf S
Buat kamu, adalah kesenangan sebelum bisnis. Begitu kamu membuat komitmen, kamu lengket bagaikan lem. Kamu dapat mudah cemburu dan posesif. Kamu cenderung egois dan senang menjadi pusat perhatian. Kamu sangat sensitif, perhatian dan private. Kamu suka memikirkan hal romantis yang diiringi musik dan lampu yang ringan.
Nama kamu dimulai dengan huruf T
Kamu sensitif dan menyukai pasangan yang dapat mengambil bagian. Kamu cenderung untuk berkhayal dan mudah jatuh cinta. Dalam cinta, kamu romantis dan idealistik. Kamu penggoda yang baik dan yang ada dalam kepala kamu adalah bagaimana kamu dapat membuat hubungan sesuai mimpi. Kamu menyukai jalan sendiri. Kamu tidak menyukai perubahan dan kamu menyukai bergantung dalam kondisi yang sama. Kamu perlu mendengarkan apa yang orang lain katakan meskipun kamu tidak ingin mendengarnya, nasihat mereka mungkin menyelamatkan cintamu.
Nama kamu dimulai dengan huruf U
Kamu antusias dan paling bahagia ketika dalam percintaan. Ketika tidak dalam cinta, kamu menlihat orang yang kamu kagumi. Kamu melihat romantika sebagai tantangan. Kamu menikmati memberikan hadiah dan terlihat baik. Kamu mau memperhatikan perasaan orang lain diatas perasaan sendiri.
Nama kamu dimulai dengan huruf V
Kamu sangat individualistis dan menghargai kebebesan, ruang dan kesenangan. Kamu menunggu sampai kamu mengetahui orang dengan baik sebelum kamu memberikan komitmen. Kamu tertarik terhadap tipe eksentrik dan percaya umur bukanlah hambatan. Kamu sangat baik dalam menghadapi bahaya dan takut.
Nama kamu dimulai dengan huruf W
Kamu sangat bangga, gigih dan menolak untuk menjawab tidak terhadap pertanyaan. Ego kamu yang mengambil alihsetiap waktu. Kamu idealistik dan merasakan cinta yang sangat dalam, sehingga cenderung mencurahkan diri kedalam hubungan tersebut. Kamu menyukai permainan cinta.
Nama kamu dimulai dengan huruf X
Kamu cenderung mudah merasa bosan dan ingin terus digoda. Kamu dapat mengatasi lebih dari satu hubungan dengan mudah. Kamu sangat berbakat dan memiliki masalah untuk meredam pemikiran kamu.
Nama kamu dimulai dengan huruf Y
Kamu sensual dan mandiri. Jika kamu tidak memiliki jalan, kamu ingin melupakan semua hal. Kamu ingin mengontrol hubungan kamu yang berjalan tidak baik. Kamu perlu membuktikan diri kamu yang terbaik. Kamu membutuhkan feedback. Jika kamu bisa menghasilkan uang, kamu akan melupakan cinta untuk sesaat.
Nama kamu dimulai dengan huruf Z
Kamu sangat romantis namun terkadang merasakan bahwa untuk mencintai berarti siap untuk menderita. Kamu melayani pasangan dengan baik. Kamu melihat diri kamu sebagai penyelamat cinta. Kamu menarik orang yang memiliki masalah yang tidak biasa.

puisi cinta romantis

.

Aku Tanpa Mu


Seperti burung yg terbang dengan satu sayap
Mampu melintas awan. tapi dengan rasa sakit yg tak tertahan
Seperti gelap malam yang hanya di temani bulan, tanpa bintang.
Tanpa rasi yg membentuk gugusan-gugusan indah
Mampu temani jiwa-jiwa sepi meski tanpa keindahan sempurna

Seperti mentari yg kekurangan cahaya
Tak mampu menghangatkan meski mampu tuk sedikit menerangi
Seperti aku yang kehilangan setengah nyawa
Masih mampu berdiri meski raga terlalu rapuh
Terselip segumpal luka dalam senyumku
Kehilangan yang teramat perih, perih, sangat perih
Tersiksa batin, tersiksa hati, tersiksa seluruh jiwa-jiwaku.

Cinta Tak Pasti


Mungkin aku terlalu bodoh untuk mengerti
Mungkin aku tak sengaja jg menyakiti
Andai aku tau isi hatimu
Andai kesempatan itu datang lagi padaku

Sekarang mustahil bagiku
Bahkan menyentuh bayangmu, aku tak mampu
Sekarang aku terpuruk dalam jurang sesalku
dan cinta ni jadi sesak dalam dadaku
Aku tau cinta ini sudah tak laku

Tapi biarkan cinta ini aku miliki
Biarkan cinta ni menjadi bebanku
Aku tak peduli
Meski menghambat jalanku
Aku tau mencintaimu adalah tak pasti


http://famiblasting.blogspot.com/2013/01/puisi-cinta.html
 

Sample text

Sample Text

Sample Text